Selain itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Tapanuli Selatan, Parulian Nasution, dalam sambutannya juga berpesan ke segenap pemuda Tapsel agar kompak dan penuh rasa simpati (Koperasi). Pesan itu, disampaikan Sekda bukan hanya untuk KNPI saja, melainkan untuk seluruh pemuda di Tapsel terkhusus bagi yang bernaung di organisasi kepemudaan.
“Koperasi yang kita maksud itu kerjasama orang-orang pelaksana ekonomi rakyat ala sosial Indonesia, sehingga bisa menjadi pelaksana peningkatan ekonomi rakyat,” jelas Sekda.
Sekda juga berharap KNPI Tapsel ke depan dapat memicu munculnya peningkatan ekonomi di sektor wirausaha, seperti diketahui saat ini para pemuda dekat dengan dunia digital yang mana, dengan digital marketing nanti, diharapkan sektor wirausaha di Tapsel semakin maju.
“Termasuk digitalisasi marketing di bidang pertanian, perkebunan, peternakan, perikanan, dan bahkan konveksi. Kenapa tidak, di Tapsel ada kewirausahaan bidang konveksi,” imbuhnya. (Mahmud Nasution)