Gubri Syamsuar-Bupati Adil Potong Tumpeng Bersama di Kenduri Desa Mantiasa

Pekanbaru183 kali dibaca

MERANTI, lintas10.com- Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar dan Bupati Kepulauan Meranti Muhammad Adil potong tumpeng bersama di Kenduri Kampung Desa Mantiasa, Kecamatan Tebing Tinggi Barat, Kabupaten Kepulauan Meranti pada Kamis (26/01/2023) siang.

Gubri Syamsuar hadir di Kenduri Kampung Desa Mantiasa sekaligus meninjau Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) yang dinilai cukup maju.

Bahkan, Gubri Syamsuar memberikan piagam penghargaan sebagai apresiasi kepada pengurus BUMDes tersebut.

Kepala Desa (Kades) Mantiasa, Muhajir mengatakan bahwa pihaknya sengaja mengundang Gubri Syamsuar hadir ke desanya sebagai ucapan terima kasih atas berbagai bantuan yang selama ini diberikan Pemprov Riau.

“Terima kasih Pak Gubernur atas bankeu Desa yang selama ini kami terima,” ucap Muhajir.

Sementara Bupati Kepulauan Meranti, Muhammad Adil berharap kehadiran Gubri Syamsuar dapat melihat secara langsung kondisi Kabupaten Kepulauan Meranti yang kondisi pembangunannya masih cenderung tertinggal.

“Kita berharap ke depan semakin besar perhatian Bapak Gubernur Riau kepada Meranti,” harapnya.

Adil menyebut bahwa sekira 60 ribu masyarakat Meranti masuk kategori miskin ekstrim. Sebab itu, perlu dukungan baik dari Pemprov Riau maupun Pemerintah Pusat.

Sementara Gubri Syamsuar dalam pidatonya mengatakan bahwa mudah-mudahan kemampuan keuangan Provinsi Riau ke depan terus membaik.

“Apa yang menjadi harapan Bapak Bupati tentu juga harapan kita semua. Semoga saja pendapatan kita terus naik, sehingga bisa kita realisasikan,” ucap Syamsuar.

Gubri Syamsuar mengatakan, segera memerintahkan Dinas PUPRPKPP Provinsi Riau untuk memperbaiki parit-parit atau selokan yang menyebabkan terjadinya banjir di beberapa titik di Meranti.

Gubri Syamsuar juga segera menyalurkan bantuan dalam bentuk sembako untuk masyarakat korban banjir.

Baca Juga:  LPFC Kalahkan Perbaungan FC Dengan Adu Finalti, ini Tanggapan Penghulu dan Tokoh Pemuda Sengkemang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.