Gubernur Sugianto Sabran Gelar Diskusi via Video Conferen Dengan Akademisi dan DRD, inilah yang di bahas

“Untuk pangan selain terus di kontrol dan diawasi, juga kesiapan stok pangan kita aman beberapa bulan kedepan hingga ketahanan pangan khususnya padi, di beberapa daerah akan melangsungkan panen seperti di Kapuas, Pulang Pisau, Katingan, Barsel, Bartim, dan daerah lainya. Ini terus kita dorong, dan Saat ini terus kami pantau mengenai ketahanan pangan kita. Bantuan sembako juga sudah berjalan secara bertahap,” kata Sugianto.

Gubernur Sugianto juga menyampaikan mahasiswa perguruan tinggi seluruh Kalteng juga dapat dibantu yang terdampak dan benar benar tidak mampu dan memerlukan.

“Selain warga, misalnya ada 50 ribu mahasiswa yang terdampak, baik yang tidak mampu dan rentan itu juga kita bantu. Tapi juga secara bertahap dan semampu anggaran Pemprov Kalteng, tidak banyak namun ada dan kami siapkan. Ya kita tidak tahu kapan ini berahir, namun kita berdoa bersama sama cepat berahir. Kami juga lakukan strategi kesiapan anggaran pasca covid-19 ini,”kata Sugianto.

Gubernur Sugianto berpesan kepada seluruh kepala PTN, PTS dan akademisi, yang juga diikuti oleh plt Kadis Pendidikan dan Kadis Pertanian, mengajak seluruh perguruan tinggi untuk bersama sama menjaga stabilitas pangan dengan misalnya kerjasama bercocok tanam dan bertani untuk mahasiswa sehingga dapat membantu meningkatkan ketahanan pangan dimulai dari kampus.

“Silahkan perguruan tinggi mengajukan atau kerjasama pertanian dan lainya, untuk menjaga ketahanan pangan di Kalteng. Sebagian juga sudah ada di daerah kawan mahasiswa dan warga berkolaborasi dalam ketahanan pangan, kami apresiasi dan terus dorong,” ucap Sugianto Sabran.

Usai kegiatan, Gubernur juga meminta doa kepada seluruh kepala PTS,PTN, menyerukan warga dan mahasiswa untuk berdoa bersama sama agar cepat berahir covid-19 serta mematuhi anjuran pemerintah dengan menjaga jarak, pakai masker serta mengurangi berkumpul.

Baca Juga:  Polsek Murung Gelorakan Ajakan Bermasker Melalui Spanduk Bergambar Presiden RI dan Kalteng Bermasker

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.