Palangka Raya, lintas10.com-Pasangan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng sepakat untuk saling bersaing secara sehat dan memberikan kesejukan dalam pelaksanaan Pilkada Kalteng 2020.
Usai menjalani pemeriksaan tes kesehatan tahap kedua, Rabu (9/9/2020), sejak mulai pagi hingga siang jelang sore, kedua pasangan saling duduk bersama, berkomunikasi dan tegur sapa bahkan saling melempar pujian satu sama lain.
Pada kesempatan jumpa pers juga kedua pasangan optimis dan mengajak seluruh masyarakat untuk menggelorakan Pilkada sejuk dan damai. Sesion jumpa pers dibagi menjadi dua tempat untuk menghindari kerumunan dan menggunakan protokol kesehatan.
H. Sugianto Sabran dan H. Edy Pratowo menyampaikan, perhelatan emtes fisik sudah dilalui dan dijalankan oleh tim dokter dengan berjalan lancar.
“Alhamdulillah tes kedua ini berjalan dengan lancar, terimakasih tim doktes dan pihak penyelenggara atas pelayananya sehingga semua bakal calon menjalani pemeriksaan dengan lancar,” kata Sugianto Sabran.
Pria yang masih menjabat Gubernur Kalteng ini juga kembali mengajak seluruh masayarakat untuk mensukseskan Pilkada secara damai, aman, lancar dengan bersama sama saling berkampanye sehat serta tidak menghujat antar pasangan calon.
“Kami berkumpul dan duduk bersama semua pasangan bakal calon. Dengan seperti ini, kita ingin menunjukan rasa kebersamaan dan kesejukan. Mari kita kampanyekan visi misi, tidak saling menghujat, atau menyebarkan hoax, saling beretika, untuk membangun Kalteng bersama sama kedepanya lebih baik lagi. Pilkada kita aman, sejuk, Damai dan lancar, demi kepentingan kita semua,” kata Sugianto Sabran.
Ditambahkan H. Edy Pratowo, semua pasangan calon sudah mengikuti tahapan tes oleh KPU dan mengajak kampanye beretika serta berbudaya yang baik dan menyejukan.