Gelar Seminar Nasional, Partogam Humbahas Terus Motivasi Generasi Muda

Lintas SUMUT376 kali dibaca

“Kita juga akan membahas topik menarik bagaimana membentuk wirausaha seperti koperasi, UMKM, dan peluang untuk menyediakan lapangan pekerjaan demi kemajuan generasi muda,” ujar mantan Camat Dolok Sanggul ini.

Sementara itu, Ketua Partogam Sumatera Utara, melalui Humas Partogam, Bonni T. Manullang mengatakan, pihaknya mendukung dan menyambut baik kegiatan seminar nasional tersebut dengan tujuan berbagi dan menambah wawasan para generasi Muda Partogam sebagai harapan masa depan.

“Semoga kegiatan ini mampu menumbuhkan motivasi generasi muda Partogam dalam mencapai masa depan yang lebih baik,” ucapnya.

Ekonomi Partogam harus tumbuh dan bergerak pada generasi muda yang mempunyai energi kuat dan jiwa yang tinggi.

“Anak muda itu harus berjuang dan semangat menempuh masa depan yang jauh lebih baik dan gemilang,” harapnya.

Dalam kesempatan itu, Pardomuan menyampaikan juga mengundang beberapa narasumber pada seminar tersebut antara lain, Ketua Pembina STIKes Senior Medan, Luminta Manullang, S.KM., M.M, Mantan Wakil Bupati Humbahas Drs Marganti Manullang, Mantan Kasat Pol PP Humbahas Mangupar Manullang, S.H, dan Ketua Partogam Sumut Dr. Ir. Sanco Simanullang, S.T., M.T., IPM., ASEAN Eng.

Selain itu, Penasehat Partogam Humbahas Tigor Simanullang, S.H, Pengusaha Sumut Sanggam Bakkara, S.H, Pengusaha Jakarta Timson Simanullang, S.Pd., M.Hum, Direktur PT. Porlak Jahe Group Jakarta Janto Sitohang, S.Kom, Pengusaha Bengkulu Pangihutan Simanullang, Dekan IAKN Tarutung Dr. Maringan Sinambela, M.Pd, Notaris Jakarta Salmon Sihite, S.H., M.Kn, dan Direktur Lembaga Pelatihan Sakura Otniel Tambun, S.T. (*).

Baca Juga:  Tiga Pimpinan Polsek Dinilai Beralih Fungsi Melindungi Judi Togel, Kapolrestabes Medan Diam Saja !

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.