Farah Faizah Lahir di HUT Kuansing, Terima Sepeda Dari Ketua DPRD Kuansing

Kuansing, Top Ten264 kali dibaca

Lintas10.com. Kuansing – Moment hari kelahiran memang sangat sakral, dan sangat menentukan bagi seseorang. Apalagi bila bertepatan dengan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia (17 Agustus), atau HUT Provinsi maupun HUT Kabupaten.

Memang tidak banyak orang yang lahir di Hari yang bersejarah tersebut, dan salah satu anak yang lahir bertepatan dengan HUT Kabupaten Kuansing, tanggal 12 Oktober adalah Farah Faizah berusia 10 tahun.

Farah Faizah Lahir pada tanggal 12 Oktober 2012, berasal dari Dusun Penghijauan Desa Pasar Baru, Kecamatan Pangean, Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau.

Moment hari kelahiran Farah Faizah, ternyata diunggah di Facebook Ketua DPRD Kuansing, Dr. Adam, SH. MH melalui Eef Marfikasari yang berbunyi : Assalamualaikum bapak Dr. Adam SH MH , semoga bapak sehat, dan selalu dalam lindungan Allah SWT .

 

Ini Pak, Salah satu putri saya yang kecil (kelas 4 Min/SD). Dia berulang tahun sama dengan Ultahnya Kuansing , Dia begitu bangga dengan tanggal dan bulan kelahiran nya sama dengan Kuansing. Kadang dia memberi nama ” Faaziah Kuansing .

 

Dia selalu ingin dapat hadiah, tapi saya kadang sulit untuk bisa mengabulkan permintaan dan memberi hadiah … (anak saya ini dari umur 1 tahun telah kehilangan kasih sayang ayahnya.

 

Melalui bapak, apakah ananda saya bisa diberikan hadiah apa saja, yang penting bisa buat dia senang dan bangga.

Menindaklanjuti permintaan Ibu Efri warga Dusun Penghijauan Desa Pasar Baru, Kecamatan Pangean, di halaman Facebook Dr. Adam, SH. MH, agar diberi hadiah kepada anaknya yang lahir di Hari Jadi Kabupaten Kuantan Singingi, 12 Oktober 2012 (10 tahun).

Ketua DPRD Kuansing langsung merespon, dan menyerahkan sepeda kepada sang anak ” Farah Faizah “, tepat di Hari Jadi Kabupaten Kuantan Singingi 2022.

Baca Juga:  PKS PTPN V Sei Buatan Rutin Terima Siswa Siswi Magang Sesuai Jurusan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.