Siak, lintas10.com- Dua Kampung di Kecamatan Dayun di daulat tahun lalu merupakan zero Stunting oleh Pemerintah Daerah Siak, dan diberikan penghargaan dari Bupati Drs.Alfedri M.Si langsung.
Adapun Kampung itu yaitu Pangkalan Makmur dan Merangkai kedua Kampung tersebut berhasil menjalankan setiap Program sampai ke masyarakat.
Camat Dayun Novendra Kasmaran SSTP kepada media ini memberikan Apresiasi juga penghargaan terhadap dua Kampung yang telah memberikan prestasi.
“Tentunya prestasi itu harus dapat di pertahankan serta ditularkan kepada kampung lain, agar dapat mengantisipasi kasus Stunting bersama-sama,” ujarnya (25/6/2022).
Diketahui bahwa untuk Stunting merupakan perhatian khusus Bupati, karena salah satu kabupaten yang masih tinggi yakni Kabupaten Siak.
“Ini merupakan tugas kita bersama, tanggung jawab kita bersama, bagaimana setiap stage holder bisa saling membahu,” kata Camat.
Jangan sampai lengah dalam hal memberikan sosialisasi atau pemahaman ke masyarakat, itu hukum nya wajib.
“Harapan kita setiap ibu-ibu warga mengetahui apa itu Stunting,” katanya.
Berbagai upaya terus dilakukan agar terjadi penekanan Stunting khususnya di wilayah kerjanya, melalui Kader Posyandu,ibu-ibu PKK.
“Upaya lainnya adalah Pemberian Makanan Tambahan (PMT) untuk ibu hamil, balita dan anak sekolah, peningkatan kualitas sarana dan prasarana kesehatan (pembangunan/ rehabilitasi) Rumah Sakit, Puskesmas, Postu, Posyandu serta pengadaan alat kesehatannya), pemberian suplementasi kalsium, taburia, tablet tambah darah, kapsul, vitamin, A, zinc untuk pengobatan diare, obat cacing,” katanya.
Selanjutnya, upaya peningkatan penyediaan air minum dan sanitasi. Peningkatan akses dan kualitas pelayanan gizi dan kesehatan, hingga peningkatan kesadaran, komitmen, praktek pengasuhan, gizi ibu dan anak serta peningkatan akses pangan bergizi.
“Semua itu perlu kebersamaan, rasa kepedulian,rasa tanggung jawab, inshallah akan terwujud apa yang menjadi keinginan kita,” tambah mantan Camat Sei Mandau ini mengakhiri. (Infotorial)