Drinase Rusak, Warga Selalu Keluhkan Kebanjiran Saat Hujan

Lintas10.com (Seruyan/Kalteng) – Banyak kawasan di Kuala Pembuabg, Ibu Kota Kabupaten Seruyan, Kalteng, yang biasa menjadi langganan banjir disaat jika musim hujan datang.

Seperti kawasan Jalan MT. Haryono,
RT. 04, Kelurahan Kuala Pembuang 1, Kecamatan Seruyan Hilir, Kabupaten Seruyan, dimana warga di kawasan itu telah lama dan sering mengeluhkan karena rusaknya fasilitas drainase di lokasi kawasan tersebut, sehingga banjir, air yang mengenangi halaman kawasan tempat tinggal mereka bahkan apabila hujan turun yang dengan begitu lebat atau waktu yang cukup lama maka akan sampai pada dengan air hujan yang tergenang memasuki rumah mereka.

“Tapi biarpun nggak hujan gede, sejam saja pasti banjir, karena air hujan tidak bisa mengalir kemana mana, dimana saluran air yang berada pada di depan rumah di jalan. MT. Harono ini dengan kondisi yang sudah lama rusak, jadi nggak pernah meleset lagi, pasti banjir,” ujar Ridho, warga RT 04 yang memiliki rumah persis di depan jalan MT. Haryono, seberang jalan Apotek Tempat Dokter Praktek Bersama kawasan RT 4 Kelurahan Kuala Pembuang 1 ini, (11/12/2018).

Menurutnya, banjir tersebut terjadi akibat sudah rusaknya saluran pembuangan air di Jalan MT. Haryono tersebut, sehingga disaat turun hujan air akan menggenang dantidak bisa mengalir lagi. Sementara dengan telah rusaknya saluran air membuat saluran tersebut tak dapat menampung air limpahan dari hujan disaat turun.

“Karena saluran nggak bisa menampung lagi dan pada mampet, ya pasti meluaplah,” tuturnya.

Hal yang sama juga dirasakan Nunu, warga yang bertenpat tinggal pada di kawasan tersebut, mengatakan, kawasan tersebut memang merupakan langganan banjir. Menurutnya, banjir di daerah itu semakin parah dengan kondisi saluran air yang pada telah rusak parah, ada se agian yang sudah sama rata dengan tanah.

Baca Juga:  Satlantas Polres Kobar Sosialisasi Kamseltibcar Lantas Dan Pendisplinan Prokes Covid-19

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses