Kuansing, lintas10.com- Dira Shafira Atlet Putri Yunior Cabang Olahraga Muaythai Kabupaten Siak sumbangkan dua medali dihari yang sama Rabu (15/11/2022) turun di dua kelas, Tarung dikelas 45-48 Kg dan seni, untuk Seni raih Perak, Tarung Raih Emas pada Pekan Olahraga Provinsi Riau ke X Kuansing.
Siswa SMA sains tahfidz Iclamic center ini dalam final Seni dapat juara dua setelah kalah tipis dari Atlet tuan Rumah Kuansing.
Untuk Tarung ia berhadapan kembali dengan Atlet dari Kuansing memperoleh nilai dengan skor menang tipis.
Kepada media ini Atlet kelahiran Mempura yang akrab disapa Dira mengungkapkan rasa terharu atas yang diraihnya.
“Saya merasa terharu, bisa mengalahkan lawan di kelas tarung dan Seni,” ujar Dira.
Lanjutnya, dengan prestasi yang ia dapat tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada pelatih, official segera pihak-pihak yang ikut memberikan dukungan, semangat serta doa.
“Ucapan terima kasih pada Orang Tua saya, Pelatih, Official serta yang lainnya ikut mendoakan, mendukung, tidak lupa juga pada masyarakat Kabupaten Siak,” kata Dira.
Torehan yang ia dapat lanjut Dira akan terus lebih giat lagi berlatih untuk jenjang selanjutnya.
“Dalam pertarungan tadi masih banyak kekurangan saya, karena menang tipis,” sebutnya. (Sht)