Supari optimis jika hal ini berjalan dengan baik, maka pertumbuhan ekonomi di tahun 2020 ini akan membaik seperti sediakala. Karenanya para pelaku UMKM harus terus dibantu melalui bansos dan banpres produktif selama pandemi berlangsung. Sampai saat ini saja Supari menyebut penerima bantuan yang disalurkan BRI sudah mendekati 2 juta UMKM. Dan BRI saat ini sedang memvalidasi data sekitar 3 juta UMKM lagi yang akan menerima bantuan hingga akhir September.
Dalam kesempatan yang sama, salah satu penerima Banpres Produktif ialah penjual jamu gendong, Narsih yang menggeluti usaha ya selama 25 tahun. Ia menggunakan Banpres itu untuk modal dalam menggerakkan usahanya.
Ia mengaku proses menerima bantuan tidak ada kendala dan selaku nasabah BRI hanya mengisi formulir penerima bantuan. “Saya ditelepon BRI Cipulir, dipanggil disuruh ke (kantor) BRI, gak taunya dapat Banpres dua juta empat ratus rupiah. Saya buat usaha beli alat-alat jamu, sama rombong (gerobak) jamu dan sepeda, buat sehari-hari jualan,” ungkapnya.
Jakarta, 23 September 2020
Tim Komunikasi Komite Penanganan Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) dan Pemulihan Ekonomi Nasional