Siak,lintas10.com- Jajaran Satnarkoba POLRES siak kembali membekuk warga yang diduga terlibat penyalahgunaan Narkoba jenis Sabu-sabu. Sugianto alias Gito warga Kampung Temusai Kecamatan Bungaraya Kabupaten Siak Provinsi Riau tidak berkutik saat penegak hukum menangkapnya.
Kapolres Siak AKBP ahmad David ketika dikonfirmasi membenarkan atas penangkapan tersebut.
“Tersangka Sugianto ditangkap hari Rabu Tgl 24 April 2019 sekira pukul 15.00 Wib,” ujar Kapolres.
Lanjut perwira lulusan AKPOL itu adapun barang bukti (BB) yang ditemukan 12 ( Dua Belas ) Paket diduga Narkotika jenis Shabu dengan berat kotor 10.68 Gram, 1 ( Satu ) lembar Kertas Tisu warna putih, 1 ( satu ) Lembar Plastik Klip Bening, 1 ( satu ) Lembar Potongan Plastik warna Hitam, 1 ( satu ) Buah Kotak Rokok Merk Sampoerna Mild, 1 ( Satu ) Buah Kotak Handphone Merk Nokia 105 warna Biru.
“Pelaku kita tangkap atas adanya laporan dari masyarakat, yang langsung ditindaklanjuti,” katanya.
Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya barang bukti dan pelaku langsung digiring di sel MAPOLRES siak.
“Untuk proses lebih lanjut pelaku dan barang bukti kita amankan di MAPOLRES siak,” tandas Kapolres. (sht)