Danramil 05/Tanah Abang Dampingi Rapid Tes Warga Petamburan

Lintas Jabodetabek179 kali dibaca

Jakarta Pusat, LINTAS10.COM – Danramil 05/ Tanah Abang, Kodim 0501/JP BS, Mayor Arh Didik Wahyudi bersama jajaran mendampingi dan membantu proses pelaksanaan Rapid Test yang dilaksanakan oleh Puskesmas Tanah Abang untuk warga Kelurahan Petamburan, Jumat (15/5/2020).

Bertempat di gedung SKKT Kelurahan Petamburan Jalan Penyambutan II RT 10 RW 03, Kelurahan Penyambutan, Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat, sebanyak 105 warga melaksanakan rapid test.

dr. Sari Ulfa sebagai penanggung jawab rapid test menjelaskan, dari 105 orang yang menjalani test, mendapat hasil 1 orang reaktif sehingga selanjutnya dilakukan tes swab yang hasilnya akan bisa dilihat 4 hari mendatang.

Danramil berharap masyarakat tidak perlu resah dan takut sebab rapid test ini bertujuan untuk melindungi diri dan masyarakat Petamburan. Kegiatan ini disaksiakan oleh Lurah Kelurahan Penyambutan Setiyanto.

Sumber: Pendim 0501/Jakarta Pusat BS

Editor: Benz

Baca Juga:  Bupati Rohil Puji Pembangunan Kabupaten Siak

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.