Dandim 0506/Tgr Pantau Pemberangkatan Massa Buruh

Lintas Jabodetabek197 kali dibaca

Tangerang, LINTAS10.COM – Untuk memastikan pengamanan, Dandim 0506/Tgr Kolonel Inf Wisnu Kurniawan S.Sos memantau langsung pengamanan pemberangkatan massa buruh menuju gedung DPR MPR RI, Senayan Jakarta Pusat di kawasan Jalan Da’an Mogot KM 19,6 Kelurahan Kebon Besar, Kecamatan Batuceper, Kota Tangerang, Rabu (2/10/2019).

Dalam pemantauan pengamanan massa buruh, Kodim 0506/Tgr menurunkan 70 anggota yang dipimpin langsung Mayor Arm Bambang Haryanto, Danramil 02/Batuceper Kodim 0506/Tgr.

“Pemantauan ini saya lakukan untuk memastikan pengamanan dan kenyamanan wilayah selama persiapan pemberangkatan buruh ke gedung DPR RI. Saya juga berpesan kepada buruh sampaikan aspirasi dengan baik dan benar jangan sampai ada anarkis yang mengganggu ketertiban umum,” ujar Dandim 0506/Tgr, Kolonel Inf Wisnu Kurniawan S.Sos.

Lebih lanjut, Dandim menambahkan, untuk pengamanan tersebut terdiri dari personil gabungan yang terdiri dari 58 personil kepolisian dari Polsek Batuceper, 70 anggota Koramil 02/Btc dan Satpol PP 15 personil pimpinan Yunandi, Kasi Trantrib Kecamatan Batuceper.

Sumber: Pendim 0506

Editor: Benz

Baca Juga:  LETKOL INF AGUS FARIDIANTO RESMI JABAT KASREM 081/DSJ

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.