Cek Kebun Sinergitas, Kapolres Barsel dan Dandim 1012/Buntok Siap Wujudkan Ketahanan Pangan

Kalimantan Tengah, lintas10.com- Kepala Kepolisian Resor Barito Selatan (Polres Barsel) AKBP Devy Firmansyah, S.I.K. bersama Dandim 1012/Buntok Letkol Inf. Dwi Tantomo, S.I.P. melakukan pengecekan kebun sinergitas TNI Polri di Desa Pamangka, Kec. Dusun Selatan, Kab. Barsel, Prov. Kalteng. Rabu (19/8/2020) siang.

Terlihat saat Kapolres dan Dandim bersama Bhabinkamtibmas dan Babinsa dengan semangat sinergi mengecek perkembangan kebun semangka yang dinamakan Pasada Dua Ribu diambil dari nama alumni Akademi Militer dan Akademi Kepolisian Tahun 2000 yaitu Parikesit dan Sanika Satyawada.

Kapolres Barsel usai kegiatan mengatakan, kegiatan tersebut merupakan hasil kerjasama yang baik dengan kelompok petani Betang Karya Baru Desa Pamangka.

“Tadi sudah kami lakukan pengecekan untuk melihat sejauh mana perkembangan kebun sinergitas ini dan alhamdulillah sebagian sudah ada yang berbuah,” ujar Kapolres.

Devy juga menambahkan selain kebun Pasada Dua Ribu, Polres Barsel sebelumnya sudah terlebih dahulu memiliki kebun hidroponik dan aquatik yang tumbuh subur di samping rumah jabatan Kapolres serta kebun berbagai sayuran yang berada di samping halaman Mapolres Barsel di Jalan Soekarno Hatta Desa Sababilah, Buntok.

“Ini merupakan upaya untuk mewujudkan ketahanan pangan sebagai tindak lanjut mengantisipasi pandemi Covid-19 berkepanjangan, sehingga dengan ketahanan pangan yang kuat dapat terpenuhinya ketersediaan bahan pangan dan dapat menunjang perekonomian masyarakat,” pungkasnya. (AT-humas polda kalteng)41

Baca Juga:  Harga Ayam Ras Naik Jadi Rp 35 ribu Pada Pasar Kuala Pembuang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses