Cegah Karhutla, MPA dan Personil PT.Kimia Tirta Utama Lakukan Patroli Rutin

Pekanbaru253 kali dibaca

Ikhsan (Manggala Agni Daops Siak) mengatakan, “Patroli pencegahan bersama yg dilakukan oleh Manggala Agni Daops Siak yg ditaja oleh PT KTU, POLRI dan MPA selama satu hari di kec. Koto Gasib merupakan komitmen semua pihak untuk melakukan pencegahan kebakaran hutan dan lahan. Dengan pergerakan tim ini dapat mengakrabkan diri pada masyarakat pada saat sosialisasi dan mengurangi kemungkinan terjadinya karhutla baik itu kelalaian dan kesengajaan,” tuturnya.

Selain itu, PT KTU berupaya mencegah karhutla juga dengan melibatkan masyarakat di sekitar perkebunan termasuk tim TKTD dan MPA. Sosialisasi pun diperkuat dengan menyebarkan pesan singkat (sms broadcast) agar setiap bagian saling menjaga lingkungan dan bekerja sama agar tidak terjadi peristiwa kebakaran sedikitpun. Demi menjamin ketersediaan air, perusahaan membangun embung, overflow dan kantong air yang akan sangat berguna sebagai sumber air pemadaman pada saat terjadi kebakaran. (Rls)

Baca Juga:  .

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.