Kalimantan Tengah, lintas10.com- Anggota Polsek Kapuas Barat rutin berpatroli di wilayah Kec. Kapuas Barat Kab. Kapuas, Kalteng, Rabu (26/8/2020) malam.
Sasaran patroli dialogis meliputi Feri penyeberangan Desa Saka Mangkahai, objek vital seperti Bank BRI unit Mandomai dan pemukiman penduduk di Kec. Kapuas Barat.
Kapolsek Kapuas Barat Ipda Eko Basuki T., S.H. mengatakan bahwa pihaknya tetap meningkatkan patroli dialogis terutama di tengah pandemi Covid-19.
“Kami selalu mengimbau masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan. Patroli ini juga untuk mencegah gangguan kamtibmas sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman akan kehadiran aparat kepolisian,” terang Eko.
“Di setiap kegiatan patroli, kami sempatkan berdialog bersama masyarakat dengan memberikan imbauan-imbauan kamtibmas dan mensosialisasikan pencegahan Covid-19,” lanjutnya.
“Masih ada ditemukannya masyarakat yang belum begitu peduli mematuhi protokol kesehatan. Namun, tak jenuh kami selalu memberikan pemahaman dengan humanis agar ke depannya masyarakat mengerti dan mentaati protokol kesehatan,” tutupnya. (AT-humas polda kalteng)34