Bupati Siak : Pacu Handtracktor Buantan Lestari Akan Dijadikan Iven Tahunan Dan Promosi Wisata

Siak, Top Ten233 kali dibaca

Lintas10.com, SIAK- Bupati Siak Drs Syamsuar memberikan apresiasi terhadap kegiatan lomba Pacu Handtracktor di taja Penghulu Buantan Lestari Kecamatan Bungaraya Kabupaten Siak Riau Minggu (23/10/2016).

Orang nomor satu di Pemerintah Daerah Siak itu menilai kegiatan itu sangat memberikan dampak positif bagi masyarakat terutama bagi generasi muda yang ada dikecamatan Bungaraya.

“Kita sangat memberikan apresiasi kepada penghulu dan karang tarunanya serta masyarakat petani yang telah menggelar kegiatan pacu handtracktor karena telah membuat gagasan dan pro aktif, ini tentunya akan mendorong serta motivasi bagi para paetani terutama petani muda bagaimana mereka dapat menggunakan handtracktor yang diberikan oleh pemerintah daerah serta tetap melestarikan budaya dengan semangat kegotongroyongan,” ujar Bupati saat ditemui usai mengikuti acara tersebut.

Lanjutnya kegiatan ini diharapkan memberikan manfaat bagi petani dalam menggunakan teknologi untuk pencapaian produksi pertanian.

“Manfaat lain dalam kegiatan ini nanti petani dapat menggunakan teknologi dalam peningkatan pertanian,” kata Bupati.

Dikatakan Bupati kegiatan itu kedepan dapat dikembangkan dengan dukungan pemerintah daerah.

“Kegiatan ini murni hasil swadaya masyarakat untuk itu kedepan ini akan kita agendakan sebagai kegiatan rutin dengan memperebutkan piala bergilir Bupati, selain itu juga dapat menjadi promosi wisata,” Pungkas Bupati.

Kegiatan itu juga dihadiri Badan penyuluh Provinsi Riau, Kepala Dinas Tanaman Pangan Dan Holtikultura Robiati, Camat Bungaraya Dicky Sopian, Kapolsek Bungaraya AKP Amru Hutauruk, Penghulu Kampung Buantan Lestari Sadeli, tokoh masyarakat dan petani sekecamatan Bungaraya. (Soleman)

Baca Juga:  Nazarudin : kita minta Bupati Siak turun selesaikan masalah lahan Koperasi Sengkemang jaya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.