Orang Nomor Satu Negeri Istana tersebut tak lupa juga mengucapkan selamat Hari Jadi kepada segenap pengurus SPS ke – 76 Tahun 2022, seraya mendoakan agar pengurus SPS tetap semangat tanpa henti demi memperjuangkan pers Indonesia yang bermartabat, serta menjaga pers yang sehat dan kompetitif.
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Siak, Kami mengucapkan selamat hari jadi SPS ke – 76. Semoga kolaborasi yang telah terjalin selama ini terus meningkat,” harap Bupati Siak tersebut.
Penghargaan Pemimpin Terpopuler di Media Arus Utama 2022 tersebut terbagi menjadi beberapa kategori penilaian, diantaranya para Kepala Lembaga, Menteri, Walikota, Bupati, dan Gubernur. Selain Bupati Siak Alfedri, Bupati Kabupaten Sidoarjo Jawa Timur Ahmad Muhdlor Ali juga terpilih sebagai Pemimpin Terpopuler di Media Arus Utama 2022. Sedangkan untuk kategori Gubernur Terpopuler, diraih oleh Gubernur Jakarta Anies Baswedan dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. (Rls)