Capaian kinerja pembangunan daerah Kabupaten Siak selama tahun 2019 kata dia, dilaksanakan berdasarkan 6 prioritas pembangunan daerah diantaranya peningkatan kualitas kesehatan masyarakat, diantaranya Peningkatan infrastruktur dasar.
Panjang jaringan jalan secara bertahap dirinci Alfedri, telah mencapai 47,46 persen dengan panjang jalan yang telah teraspal sepanjang 969,31 Km. Capaian persentase jaringan irigasi dalam kondisi baik mengalami peningkatan sebesar 2,91 persen menjadi 81,68 persen pada tahun 2019. Sementara persentase rumah tangga yang mendapat akses air bersih pada tahun 2019 sebesar 78,07 persen.
“Pembangunan dibidang kesehatan menjadi salah satu program prioritas utama. Hal ini mengakibatkan capaian yang telah diraih menunjukkan peningkatan yang cukup signifikan dengan meningkatnya angka harapan hidup di Kabupaten Siak disetiap tahunnya. Tahun 2019 angka harapan hidup mencapai sebesar 71,20 tahun” ucapnya.
Selain itu dalam hal pengembangan Kawasan Strategis Pariwisata, kunjungan wisatawan Tahun 2019 mencapai 618.101 wisatawan, atau meningkat sebanyak 231.063 wisatawan dari Tahun 2018 sebanyak 387.038. dan disektor pertanian perkebunan produksi padi dan palawija mencapai 66.002 ton, produksi tanaman holtikultura meningkat menjadi 46.286 ton dari tahun 2018 sebesar 35.418 ton, dan produksi tanaman perkebunan tahun 2019 sebesar 1.289.532 ton.
“Hal yang cukup menggembirakan di bidang pertanian adalah penambahan luas sawah di Kabupaten Siak akibat alih fungsi lahan sawit menjadi sawah sebesar 276,5 Ha yang tersebar di Kecamatan Bungaraya dan Sabak Auh, sehingga luas sawah di Kabupaten Siak tahun 2019 sebesar 5.180 hektar” sebut Alfedri.
Melalui pembangunan berwawasan lingkungan yang sistematis dan strategis dalam pengelolaan dibidang lingkungan, berupa pengelolaan sampah, penambahan ruang terbuka hijau, serta didukung regulasi kebijakan terkait, tentang Siak Kabupaten Hijau dan penyusunan roadmap Siak Kabupaten Hijau, Kabupaten Siak telah menerima piala Adipura Kategori Kota Kecil sebanyak 4 kali, sehingga pada tahun ini Kabupaten Siak masuk nominasi untuk mendapatkan Adipura Kencana.