RANTAUPRAPAT,lintas10.com- Bupati Labuhanbatu H Pangonal Harahap, SE, M.Si melalui Asisten Administrasi Pemerintahan H Nasrullah, SH, MAP telah melaunching bantuan sosial beras sejahtera Provinsi Sumatera utara Kabupaten Labuhanbatu Tahun 2018 yang ditandai dengan pengibaran bendera start dan pemberian langsung beras sejahtera kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Pemberian langsung beras sejahtera kepada perwakilan Keluarga Penerima Manfaat tersebut, berlangsung, Rabu (17/1) kemarin di Aula Kantor Camat Rantau Selatan yang disaksikan Kepala Dinas Sosial Labuhanbatu Sofyan Efendy Harahap, SP, Kabid Pengadaan Drive Sumatera Utara Bahtera Pinem, Kakansilog Rantauprapat Rifmad Pinayungan Hasibuan dan Camat Rantau Selatan serta Kabag Perekonomian Setdakab Labuhanbatu.
Asisten Administrasi Pemerintahan Nasrullah, SH, MAPdalam kesempatan itu mengutarakan, Saya mewakili Bupati Labuhanbatu mengucapkan terima kasih kepada semuanya yang pada hari ini hadir dalam acara Lauching Pertama Rastra Tahun 2018 di wilayah Kabupaten Labuhanbatu.
Nasrullah dalam kesempatan yang singkat itu hanya mengingatkan, Apabila ada masyarakat yang sudah sejahtera tidak perlu dapat bantuan lagi, hal ini kita harapkan kepada camat untuk yang sudah sejahtera sebaiknya tidak usah di beri lagi.
Asisten Administrasi Pemerintahan yang baru dilantik pada 22 Desember 2017 lalu ini meminta kepada seluruh Camat di wilayah Kabupaten Labuhanbatu supaya melakukan rapat atau musyawarah untuk memantau warganya yang selama ini dibantu, apakah sudah sejahtera atau belum.
Kepala Kantor Seksi Logistik Rantauprapat Rifmad Pinayungan Hasibuan memaparkan dan sangat mengapresiasi Kecamatan rantau Selatan dalam menerima Bantuan Sosial Rastra ini, karena Kecamatan Rantau Selatan ini pada Tahun 2017 lalu telah sukses melaksanakan penyaluran Raskin kepada masyarakat dan di bulan November 2017 sudah lunas semua tunggakannya.