Bupati HM Adil Tinjau Fasilitas Pengembangan Kakap Putih di Meranti

Top Ten568 kali dibaca

Untuk mendukung terwujudnya Kampung Kakap Putih itu Bupati Adil juga telah meneken penyediaan lahan yang akan digunakan sebagai lokasi pembibitan kakap putih yang berada di Desa Gogok Darussalam, Kecamatan Tebingtinggi Barat.

Pemerintah Daerah sangat yakin Kampung Kakap Putih yang merupakan program dari KKP RI dalam rangka menjadikan Indonesia sebagai negara pengekspor kakap putih kelas dunia ini dapat diwujudkan karena Meranti memilki ekosistem yang cocok serta memiliki sumber pakan alami kakap putih berlimpah. Untuk menyukseskan program Kampung Kakap Putih ini Pemerintan Provinsi Riau berjanji akan menggelontorkan dana sebesar Rp2,8 miliar.

Dalam kegiatan itu Bupati HM Adil, juga berksempatan melakukan peninjauan Keramba Apung Kakap Putih yang berada di Laut Bantar dan Sualang Pasung.(rls)

Baca Juga:  BM- PAN Siak Anti Narkoba, Siap Bantu Sosialisasikan Ke Masyarakat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.