Bupati Hadiri Wisuda Akbar TK se-Kecamatan Pangkalan Kuras.

Pelalawan319 kali dibaca

Pelalawan– Bupati Pelalawan H.M.Harris menghadiri wisuda akbar Taman Kanak Kanak ( TK) se Kecamatan Pangkalan Kuras yang berlangsung di Aula Kantor Camat Pangkalan Kuras Kabupaten Pelalawan. Senin (07/05)

Hadir dalam kesempatan tersebut Asisten Administrasi Umum SetdaKab Pelalawan Emir Effendi, Kepala Dinas Pendidikan Syafaruddin,Camat Pangkalan Kuras Firdaus Wahiddin, Koordinator Dinas Pendidikan Kecamatan Pangkalan Kuras, Para Kepala Sekolah Taman Kanak Kanak se Kecamatan Pangkalan Kuras,Wisudawan TK se Kecamatan Kuras dan Para Orang Tua Siswa

Kegiatan wisuda mengambil tema Kita Tingkatkan Penanaman Nilai Karakter Peduli Sosial, Dan Kemandirian Anak Usia Dini Melalui Gerakan Orang Tua Gemar Membaca Buku Cerita Bersama.

Dalam sambutannya Bupati Pelalawan H.M.Harris menyampaikan rasa bahagia dan bangga berada ditengah-tengah anak-anak TK yang notabenenya merupakan harapan besar dari kedua orang tuanya serta sebagai pengganti tampuk kepemimpinan Indonesia kedepannya.

“Harapan saya kepada kedua orang tua agar mendidik anak-anaknya dengan penuh cinta dan kasih sayang, hal itu akan memberikan efek yang baik bagi anak-anak,”lanjut harris.

Selanjutnya Bupati Harris menekankan kepada orang tua agar lebih fokus mendidik anak-anak pada pembentukan karakter yang berbasis etika dan tata krama, tanpa mengkesampingkan  pendidikan formal yang juga perlu kita berikan.

“Pada kesempatan ini saya mengucapkan terima kasih kepada guru-guru TK yang telah mendidik anak-anak dengan tulus dan penuh kasih sayang, semoga pengabdian ini dibalas kebaikan oleh Allah” sambung harris.

Adapun jumlah wisudawan  TK  pada kesempatan tersebut berjumlah 910 orang anak  dari 19 TK  Se Kecamatan Pangkalan Kuras. (rls/jait)

Baca Juga:  Lahan Gambut Terbakar, Polres Pelalawan Lakukan Pemadaman Lewat Udara

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.