Bupati Hadiri Musrenbang, Yang Digelar Bappeda Rokan Hilir

Rohil, Top Ten260 kali dibaca
lintas10.com (SIAK)-Setelah selesai melakukan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (MUSRENBANG) tingkat Kecamatan,hari ini Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) menggelar MUSRENBANG tingkat Kabupaten.

Adapun tema musrembang tersebut yakni,melalui Musrembang RKPD 2017,kita sinergikan langkah pengembangan sentra produksi berbasis masyarakat menuju Kabupaten Rokan Hilir yang mandiri dan sejahtera,yang akan di adakan dari 21 sampai 23 maret 2016.

 Musrembang yang di hadiri Bupati Rohil H Suyatno AMP,Wabup Rohil Erianda SE,Ketua DPRD Nasrudin,Kajari Rohil,Makodim 0321,Polres Rohil,kepala Bappeda Provinsi Riau,Ketua LAM Rohil,ketua MUI,Seluruh SKPD,Camat,serta para Datuk penghulu Se Kabupaten Rohil.
Dalam sambutannya Bupati mengucapkan terimakasih dan memberikan apresiasi kepada Bappeda Rohil‎,Atas percepatan pelaksanaan Musrembang tersebut,karena untuk Provinsi Riau Rohil merupakan Kabupaten pertama yang melaksanakan Musrembang.
“Saya mengucapkan terimakasih serta memberikan apresiasi Kepada Bappeda Rohil yang telah mempercepat Pelaksanaan Musrenbang ini,dan Rohil merupakan Kabupaten pertama di Riau yang melaksanakan Musrenbang tingkat Kabupaten.”ungkap nya.
Dalam acara Musrenbang ini juga Bupati mengucapkan terimakasih Kepada Pemerintah Provinsi yang telah memprogramkan kelanjutan pembangunan jalan pesisir.dan meminta untuk segera mempercepat pelaksanaan pembangunan nya.
Bupati menjelaskan adapun program yang di prioritas kan dalam Musrenbang tersebut semua nya harus mengacu pada RPJ yang masih dalam penggodokan Universitas Riau,dan bupati mengingatkan kepada seluruh stekholder dan kepala Dinas agar mengacu kepada RPJ yang masih di bahas.
“Untuk Program Prioritas kita mengacu pada RPJP/RPJMD yang masih dalam Pembahasan yang insya allah sebentar lagi akan keluar,dari itu saya meminta untuk semua stekholder dan Kepala Dinas dalam program pembangunan harus mengacu pada RPJ tersebut,”jelasnya.
Baca Juga:  Aplikasi Pemanfaatan Limbah Jadi Pupuk Kelapa Sawit PTPN V Lubuk Dalam Diduga Tidak Miliki Izin Dari Pihak Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.