Siak, lintas10.com-Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Kabupaten Siak menggelar acara (pengeceran) pengesahan warga baru di aula Hotel Winaria Kota Siak Sabtu (13/7/2024) malam.
Acara seremonial di hadiri Ketua Cabang PSHT Siak H. Sunarto, Ketua Dewan Pengesah dari Pusat Madiun Kang Mas MG Suyatno, Perwakilan Korwil PSHT Provinsi Riau, Ketua Dewan Cabang Siak Kang Mas Tunggul beserta jajaran, Ketua IPSI Kabupaten Siak Irwan Priyatna, Bupati Siak Drs. Alfedri M. Si, Wakil Bupati Siak Husni Merza yang juga sebagai Ketua Umum KONI Siak, Ketua Ranting sekabuten Siak, orang tua calon warga yang hadir, Ratusan Warga PSHT.
Dalam sambutan nya H. Sunarto menyampaikan bahwa calon warga yang malam itu akan di kecer (diwisuda) sebanyak 124 orang dari 11 Ranting yang ada di Cabang Siak.
“Malam ini yang akan di kecer 124 orang dari 11 Ranting yang ada di cabang Siak,” ujar Sunarto.
Ia juga menyampaikan ucapan Terima kasih atas, kehadiran Bupati didampingi Wakil Bupati Siak ditengah kesibukan menyempatkan diri hadir di acara tersebut.
“Tentunya ucapan Terima kasih setinggi tinggi kepada Bapak Bupati Siak bersama Wakil Bupati Siak yang telah ikut hadir di acara pengesahan ini,” kata Sunarto yang juga anggota DPRD Siak ini.
Lanjut Wakil rakyat terpilih kedua periode ini, ucapan selamat datang disampaikannya kepada kang Mas MG Suyitno di Cabang Siak, tak lupa juga ucapan yang sama teruntuk kang Mas Dewan Pengesah.
Tokoh PSHT Kabupaten Siak“Ucapan selamat datang saya ucapkan kepada kang Mas MG Suyitno di cabang Siak, juga kang Mas Dewan Pengesah yang hadir di malam ini,” kata Sunarto.
Ketua Cabang itu mengingatkan kepada Calon Warga yang akan disahkan supaya senantiasa menjaga nama baik organisasi.