BKSDA Turun Langsung Cek Kebenaran Harimau Liar Di Sekitar Kampung Empang Pandan

Siak, Top Ten441 kali dibaca

Lintas10.com (SIAK) – Badan Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Kabupaten Siak belum bisa memastikan bahwa adanya harimau sumatera di sekitar kampung Empang Pandan Kecamatan Kotogasib yang sempat meresahkan masyarakat setempat.

Tim BKSDA itu telah turun ke lokasi untuk mengambil keterangan dari masyarakat dan mengecek lansung tapak jejak kaki yang diduga Harimau itu Rabu (3/2/2016) yang dipimpin langsung Sitinjak.

Hasil dari pantauan di lapangan belum bisa memastikan apakah itu Harimau Sumatera atau macan akar bila didengar dari keterangan warga yang melihat bulu binatang itu berwarna hitam kemerah-merahan dan berdiameter sekitar 2 meteran.

“Jejak kaki yang ada sepertinya binatang itu berukuran kecil dan kemungkinan besar bukan harimau sumatera tetapi harimau akar,” ujar Sitinjak kepada lintas10.com.

Lanjutnya meskipun begitu ia meminta kepada seluruh masyarakat seandainya menjumpai kembali binatang itu bisa memghubungi pihak terkait dan ke BKSDA.

“Kalau ada lagi yang menjumpai binatang yang diduga harimau itu bisa segera melaporkan ke kami, karena untuk memastikan apakah ini harimau sumatera kita laporkan dulu gambar jejak kaki nya ke pimpinan,” sebut Sitinjak.

Sementara itu dengan adanya kabar harimau berkeliaran di sekitar Kampung Empang Pandan itu sontak saja meresahkan, petani yang akan melakukan aktivitas nya pun dilanda ketakutan. Masyarakat yang hendak mencari rumput untuk makanan ternaknya pun saat ini bergerombolan.

“Dengan adanya warga melihat harimau itu kamipun kalau mencari rumput untuk makanan ternak rombongan dengan kawan-kawan lainnya,” ujar Purnama saat ditemui di lokasi. (Hadi)

Baca Juga:  Camat Sungai Apit Sebut Tidak Ada Pesawat Jatuh

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.