Kalimantan Tengah, lintas10.com- Polsek Seruyan Tengah (Serteng) jajaran Polres Seruyan Polda Kalteng menggelar kegiatan bakti sosial dengan mambagikan paket sembako untuk warga yang membutuhkan di Desa Bumi Jaya Kecamatan Seruyan Tengah Kabupaten Seruyan Provinsi Kalteng.
Kegiatan ini dilaksanakan oleh bhabinkamtibmas Polsek Seruyan Tengah Bripka Purbowo S didampingi perangkat Desa Bumi Jaya, Jum’at (28/8/2020) pukul 08.30 WIB.
Kapolres Seruyan AKBP Agung Tri Widiantoro, S.I.K., M.H melalui Kapolsek Seruyan Tengah Iptu Robertus Sonny AW mengatakan, kegiatan bakti sosial ini dilaksanakan untuk menjalin silaturahmi antara Polri dan masyarakat.
“Dengan kegiatan ini, mudah-mudahan dapat meningkatkan hubungan yang baik dan dapat membantu masyarakat khususnya di tengah pandemic Covid 19 saat ini,” katanya. (AT-humas polda kalteng)19