Bhabinkamtibmas Desa Mintin Imbau Pedagang dan Pengunjung Pasar Patuhi Protokol Kesehatan

Kalimantan Tengah, lintas10.com- Untuk memaksimalkan kesadaran masyarakat untuk memerangi penyebaran Covid-19, Polres Pulang Pisau melakukan sosialisasi pentingnya mematuhi protokol kesehatan.

Bhabinkamtibmas Desa Mintin Polsek Kahayan Hilir Polres Pulang Pisau (Pulpis) Polda Kalteng Brigpol Ricky memberi imbauan pencegahan Corona Virus Diseases 2019 (Covid-19) kepada para pedagang dan pengunjung di di pasar harian Kecamatan Kahayan Hilir, Kabupaten Pulpis, Kalteng, Selasa (18/08/2020) pagi.

Kapolres Pulpis AKBP Yuniar Ariefianto, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Kahayan Hikir Ipda Widodo, S.E. menyampaikan petugas juga mengimbau kepada para pedagang dan pembeli agar selalu memakai masker, mempersiapkan tempat uang, tempat cuci tangan, dan hand senitaiser.

“Kami berharap dengan adanya imbauan ini para pedagang dan pembeli dapat lebih mengerti bahaya dan cara pencegahan covid-19,” kata Ipda Widodo.(AT-humas polda kalteng)17

Baca Juga:  Gereja Kalimantan Evangalis (GKE) Se Kalimantan Laksanakan Natal di Palangka Raya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses