Bhabinkamtibmas dan Babinsa Kawal Penyaluran BLT-Desa Dampak Covid Desa Persil Raya

Kalimantan Tengah, lintas10.com-Polres Seruyan – Mengahadapi pandemi Covid 19, berbagai macam program Pemerintah diluncurkan sebagai uapya meringankan beban masyarakat yang kurang mampu dan terdampak pandemi Covid 19, salah satunya adalah penyaluran Bantuan Langsung Tunai Desa (BLT-D dampak Covid 19.

Rabu (5/8/2020) pukul 08.00 WIB, aparatur desa bersama tim gabungan relawan Covid 19 Desa Persil Raya melaksanakan penyaluran BLT-Desa dari pintu ke pintu rumah penerima dengan pengawalan Bhabinkamtibmas Polsek Seruyan Hilir Briptu Arif Seftiono dan Babinsa Koramil 1015-14 Kuala Pembuang Praka Wahyu.

“Penyaluran Tahap I untuk bulan April, Mei dan Juni telah dilaksanakan sebelumnya, sekarang Tahap II bulan Juli, Aguatus dan September diserahakan kepada 321 KK yang membituhkan dan terdampak Covid 19,” jelas Briptu Arif.

Kapolsek Seruyan Hilir Iptu Setyono menyampaikan Polsek Seruyan Hilir dan Koramil Kuala Pembuang melalui Bhabinkamtibmas dan Babinsa terus bersinergi dalam menjaga kamtibmas di Desa binaannya masing-masing, khusunya dalam mencegah dan penanganan Covid-19. (AT-humas polres seruyan).

Baca Juga:  Budi L. Yuwono :PSBB Kabupaten Siak berakhir tunggu Instruksi Pusat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses