Babinsa Koramil 02/Sawah Besar Bersama Tiga Pilar Salurkan Bantuan Baznas DKI

Lintas Jabodetabek179 kali dibaca

Jakarta Pusat, LINTAS10.COM
Sertu Marbun dan Serda Heru, Babinsa Koramil 02/Sawah Besar, Kodim 0501/Jakarta Pusat (JP) BS, bersama Kapospol Mangga Dua Selatan Aipda Syaifudin, membantu pendistribusian sembako dari Baznas Provinsi DKI Jakarta Kepada Warga Binaan.

Kedua Babinsa Koramil 02/Sawah Besar (SB) ini mendistribusikan 412 Paket Sembako tersebut, untuk warga di RW 05, Jalan Pancawarna, Kelurahan Mangga Dua Selatan, Kecamatan Sawah Besar, Jakarta Pusat, Jumat (22/5/2020).

“Paket sembako berupa beras sebanyak 5 liter, Minyak goreng 1 liter, Supermi 5 Bungkus, Terigu 1 Bungkus
dan Gula Pasir 1 Bungkus. Semoga Bantuan Sosial (Bansos) ini bisa meringankan beban masyarakat terdampak Covid-19,” harap Sertu Marbun.

Dimasa pandemi, semua kalangan saling bergotong royong untuk meringankan beban sesama. Unsur TNI – Polri selalu berada di barisan terdepan dalam mendukung dan menyalurkan bantuan untuk masyarakat yang terdampak wabah Covid – 19.

Sumber: Pendim 0501/Jakarta Pusat

Editor: Benz

Baca Juga:  Karangploso, Pusat Pendidikan dan Dukungan Teknologi Terpadu TNI AD

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.