ASLI Menang, Cek Yal Kader Pemuda Pancasila Labusel Tunaikan “Nazar”

Labuhan batu Selatan1,325 kali dibaca

Labusel, lintas10.com- Syahrial Siregar (39) atau yang lebih sering dipanggil Cek Yal kader Pemuda Pancasila (PP) tunaikan nazarnya Sabtu pukul 14.00 WIB,  lari marathon jarak tempuh lebih kurang 60 kilometer atas kemenangan 02 meraih kursi nomor 1 Labusel, finis tepatnya di depan Kantor Bupati Kabupaten Labuhanbatu Selatan Jalinsum Desa Sosopan Sabtu (05/06/2021).

Ketua PAC Kotapinang Zulkiflih Nasution menjelaskan pada media memang  mulai Pilkada Labusel dia sudah menyampaikan niatnya tersebut.”

“Ketua izin saya bernazar menang Asli dalam kompentisi merebut kursi nomor satu Labusel, saya  bernazar lari marathon start perbatasan Riau-Labusel dan finis perkantoran Kantor Bupati,” ulangi percakapan cek Yal.

Masih kata Ketua PAC Kotapinang, ia terharu mendengar ungkapan sekretarisnya itu.

“Dan pada hari ini  Syahrial Siregar membuktikan dan  melaksanakan nazarnya,” katanya.

Leo Dakwa Yunus wakil Ketua satu PAC Kotapinang didampinggi Ketua PAC Torgamba Sawal Rambe serta pengurus masing-masing PAC melepas Cek Yal pukul 08.00 WIB dari gapura perbatasan Riau dengan Labusel.

“Dari pengurus sudah siapkan petugas kesehatan serta dua mobil comando dari PAC Kotapinang dan PAC Torgamba untuk memantau kegiatan nazar cek Yal,” katanya.

Ketua MPC H. Edimin saat dikomfirmasi melalui WhatsApp kegiatan nazar kadernya, ia langsung mejawab mantap, sangat bersyukur kepada Allah SWT dan terharu kepada kader-kader yang sangat setia sampai-sampai mereka lakukan kegiatan yang diluar jangkauan.

“Saya sangat bersyukur dan semoga kader-kader PP yang saya pimpin diberi kesehatan dan rezeki yang berlimpah,” sebut Edimin.

“Insyah Allah kalau kebaikan yang kita tuai pada kader-kader PP pasti kebaikan juga yang kita terima dari kader-kader PP tersebut, selamat pada sekjen PAC Kotapinang Syahrial Siregar dan terimakasih atas dukungannya tetap jaga kesehatan serta kebugaran tubuh agar tetap sehat,” ujar Bupati Terpilih di Pilkada serentak 2020. (Candra Siregar)

Baca Juga:  Ivan Warga Bau-bau Keliling Indonesia Gunakan Motor Matic Temui Bupati Labusel

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.