Antisipasi Kerawanan Jalan, DPUPR Bentuk Satgas Posko Nataru

Palangka Raya, lintas10.com- Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Sugianto Sabran meminta jajarannya untuk terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, khususnya dalam menyambut Natal 2021 dan Tahun Baru 2022.

Selain kesiapsiagaan menjelang Natal dan Tahun Baru, jajaran Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalteng melakukan berbagai pelayanan kemasyarakatan, terutama mengenai kondisi jalan.
Selain pemantauan dan pelayanan di pelabuhan, Bandara, dan terminal oleh Dinas Perhubungan, serta pemantauan di bidang peternakan dan perdagangan oleh dinas terkait lainnya, Gubernur Sugianto mengarahkan pemantauan kondisi infrastruktur.

“Berbagai kesiap siagaan dilakukan, terutama dalam hal pelayanan masyarakat dalam menghadapi Natal dan Tahun Baru nantinya. Termasuk pemantauan infrastruktur. Dinas terkait melakukn berbagai upaya dan kesiapsiagaan,” kata Gubernur Sugianto, kemarin.

Sementara itu, Senin (20/12/2022), siang, Kepala Dinas PUPR Provinsi H. Shalahuddin, langsung melakukan rapat koordinasi internal dan menyiapkan tim untuk kesiapan pemantauan, dengan membuat sebanyak 15 posko atau titik pemantauan di lapangan, di seluruh wilayah Kalteng, untuk antisipasi potensi banjir dan longsor, dengan menyiapkan personil serta alat berat untuk penanganan emergency.

“Pelayanan dan pemantauan juga diarahkan untuk kondisi jalan, terutama di musim penghujan seperti saat ini di mana berpotensi terjadi angin kencang dan cuaca ekstrem lainnya. Guna mengantisipasi hal tersebut, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Kalteng melakukan upaya kesiapsiagaan, antara lain dengan menyiapkan alat berat dan membentuk tim siaga kondisi jalan. Mulai hari ini, tim ke poskonposko atau titik pantau di berbagai wilayah. Arahan pa Gubernur untuk memantau kondisi infrastruktur diberbagai wilayah,” ucap Shalahuddin.

Baca Juga:  Bupati Siak Digugat Di PN Siak, Oleh PETAKORSIPARA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.