Kotawaringin Barat, lintas10.com-Kekeringan yang melanda hutan dan lahan di wilayah hukum Polres Kotawaringin Barat Kalimantan Tengah. karena telah tibanya musim kemarau, sangat mendapat perhatian serius dari pihak Polres Kotawaringin Barat.
Sebagai bentuk keseriusan pihak Polres Kotawaringin Barat dalam menangani pencegahan kebakaran hutan dan lahan tersebut telah dibentuk unit-unit kerja yang siap diturunkan selama 24 jam penuh.
Setiap hari Polres Kotawaringin Barat menyebar unit-unit kerja tersebut untuk melakukan pemantauan terhadap area hutan dan lahan yang berpotensi terjadinya kebakaran atau pembakaran yang dilakukan masyarakat dengan berbagai keperluan.
Kapolres Kotawaringin Barat AKBP Arie Sandy DIK, MSi melalui Kepala Unit 8 Ipda Ridwan HC yang setiap hari melakukan operasional di lapangan kepada Lintas10.com mengatakan, unit kerja yang diturunkan dilapangan setiap harinya bukan saja hanya melakukan Patroli, akan tetapi langsung bertindak melakukan pemadaman karena.peralatan harus setiap saat tersedia untuk keperluan pemadaman, yang lebih penting dari itu adalah melakukan penindakan terhadap pelaku apabila ditemukan dilapangan.(AT/AD).