AKBP Agus Pimpin AGP Ops Zebra Toba 2019

Rantauprapat,lintas10.com-AKBP Agus Darojat Selaku Kapolres Labuhanbatu pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Toba 2019,Rabu (23/10/2019) di Lapangan Mapolres, Jln.Thamrin Rantauprapat,Kabupaten Labuhanbatu,Propinsi Sumatera Utara

Upacara Gelar Pasukan yang di ikuti oleh TNI/Polri,Sipil dan para OPD Organisasi Perangkat Daerah dari 3 Kabupaten yang berada di Wilayah Hukum Polres Labuhanbatu tersebut ditandai dengan penyematan pita,cek kesiapan
personil lantas.

Kapolres Labuhanbatu AKBP Agus Darojat menegaskan bahwa Kegiatan OPS Zebra Toba 2019 untuk menekan angka kecelakaan di jalanaan yang disebabkan kelalaian pengendara untuk tertib berlalulintas.

Pada Pelaksanaan, jajaran satlantas polres labuhanbatu dibantu stakholder terkait menggelar Operasi Zebra Toba 2019.

Prioritas pelanggaran sasaran utama yang menjadi penyebab kecelakaan lalu lintas pada razia ini yakni pengemudi menggunakan handpone/ melawan arus/ berboncengan lebih dari satu/ pengemudi dibawah umur/ tidak menggunakan helm sni/ mengemudi menggunakan narkoba atau mabuk dan berkendara melebihi batas kecepatan yang ditentukan.

Mantan Kapolres Samosir itu juga menjelaskan kegiatan Apel Ops merupakan langkah awal kegiatan operasi zebra untuk mengecek persiapan personel yang terlibat dan sarana prasarana.

Pihaknya menghimbau kepada pengendara pengguna jalan untuk senantiasa tertib berlalulintas guna menghindari kecelakaan yang bisa berakibat fatal yakni meninggal dunia.(Cok/Ramb)

Baca Juga:  AKBP. Agus Darojat Hadiri Perayaan Imlek di Kota Rantau Prapat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.