Lintas10.com, Pelalawan- Empat petak rumah hangus terbakar yang berada di jalan lintas timur Gg damai persisnya dibelakang kantor pos pangkalan kerinci , kelurahan kerinci timur, kabupaten pelalawan hangus luluh lantah dimakan sijago merah kamis, (19/5/2016) sore. Api cepat membesar dikarenakan sebagian besar bangunannya terbuat dari kayu.
“saya baru hendak pergi kerja tiba-tiba mendengarkan suara yang minta tolong, setelah saat melihat dari kejauhan ada asap putih membubung tinggi di atas langit dan api membesar. Orang –orang berhampuran ramai –ramai melihat kejadian kebakaran itu,” ujar lastin pada lintas10.com.
Lurah Kelurahan kerinci timur Erhas M Nasi, ketika ditemui dilokasi kejadian mengatakan bahwa kebakaran tersebut berlansung sangat cepat, sehingga menghabiskan empat petak rumah kontrakan sebagian besar terbuat dari kayu. yang berada di Gang damai belakang kantor pos itu.
“Rumah ditempati milik warga yang terbakar itu adalah rumah kontrakan atau penyewa. Pada saat terjadinya kebakaran, warga sekitar berusaha memadamkan api sambil menunggu bantuan pertolongan mobil dari pemerintah Kabupaten pelalawan untuk korban tidak ada hanya barang yang bisa terselamatkan seperti lemari kain dan berkas-berkas berharga, di duga atas kebakaran ini disebabkan kompor gas meledak,” uangkapnya.
Lanjutnya, lurah kerinci timur Erhas, pihaknya sudah melaporkan kejadian kebakaran ini ke dinas terkait yaitu dinas sosial, agar korban kebakaran ini dapat mendapatkan bantuan apa yang dibutuhkan nantinya.
“Sampai saat ini kita hanya mencatat 2 keluarga, dikarnakan dua rumah lagi tercatat hanya ditempati sebagai gudang kara-kara,” katanya.
Ditambahkanya, untuk sementara korban kebakaran diusingkan di rumah-rumah dekat sekitar.
“menunggu penempatan bagi mereka. Pihak keluharan juga tetap tidak lepas begitu saja,” Pungkasnya.
Pantuan lintas10.com Akibat kebakaran itu terjadi kemacetan arus lalu lintas karena sebagian warga menyaksikan kebakaran. Beruntung ada polisi berjaga disekitar kejadian sehingga arus lalu lintas tertib dan lancar walaupun laju kendaraan diperlambat. (Adi)