PS Labura Jaya Persiapkan tim Hadapi Piala Inalum 2019

LABURA, lintas10.com- Tim Sepakbola Labura Jaya mempersiapkan diri jelang tampil di event Sepakbola Piala Inalum 2019.

Tim asuhan Sukimin tampak mulai berlatih serius sejak 2 Januari lalu di Lapangan Sepakbola Porku Perkebunan Kanopan Ulu, Labuhanbatu Utara

PS Labura Jaya yang bermayoritas pemain Labura ini nantinya diharapkan mampu mendulang prestasi sebagaimana menjadi Juara pertama pada event yang sama pada 2017 lalu dengan Pelatih Sukimin.

“Fokus kita untuk saat ini mengembalikan kebugaran anak anak agar bisa tampil fight saat kompetisi, kebetulan untuk komposisi pemain tidak terlalu jauh dengan mayoritas saat juara di 2017 lalu, jadi anak anak sudah faham pola bermain yg saya mau” ujar Sukimin usai Latihan, Kamis (10/1/2018).

Sukimin juga menilai bahwa anak asuhnya cepat beradaptasi dengan pola permainan yg dia harapkan, terlihat dari skema latihan yg berjalan cukup baik saat internal game.

“Chemistry antar pemain sudah mulai terlihat meskipun ada wajah baru yg bergabung ke tim Labura Jaya, mayoritas memang sudah sering bekerja sama dengan saya beberapa tahun, tapi yg pemain baru juga cepat beradaptasi dengan baik, saya harap kekompakan ini akan terus berlanjut hingga kompetisi bergulir”, tambahnya

Sementara itu Manajer Tim Ps. Labura Jaya, Jarnoto, mengatakan kepada media bahwa untuk persiapan tim menjelang Piala Inalum bergulir, nantinya Ps Labura Jaya akan mengadakan Ujicoba bertanding ke Kota Medan (13-14 Januari) untuk mengasah kemampuan tim dan sekaligus evaluasi pemain.

“Kita akan ujicoba ke medan menghadapi Putra Buana dan PSAD dalam minggu ini, sekaligus melihat apakah strategi yg dipersiapkan pelatih mampu diterapkan oleh pemain atau tidak, mental bertanding pemain bagus atau tidak, sekaligus kita akan evaluasi beberapa pemain yg statusnya masih seleksi” jelas Jarnoto

Baca Juga:  Bupati LABUSEL Serahkan 100 SK CPNS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses