Dandim 0501/JP BS Ikut Apel Gabungan Operasi Preman. Berhasil Amankan 29 Preman

Lintas Jabodetabek745 kali dibaca

Usai melaksanakan Apel Gabungan, para jajaran unsur Tiga Pilar melaksanakan razia gabungan Operasi Preman di seputaran Gelanggang Olahraga Remaja (GOR) Senen dan depan Stasiun Senen. Dari pelaksanaan Operasi Preman di wilayah tersebut tim Gabungan TNI, Polri dan Pemkot Jakpus berhasil amankan 29 orang yang diduga merupakan preman dan membawa senjata tajam.

Terkait penangkapan 29 orang preman tersebut, Kapolres Metro Jakpus mengatakan, kepada awak media, bahwa hari ini TNI, Polri, dan Pihak Pemkot Adm Jakarta Pusat melaksanakan Operasi Preman disekitaran Gelanggang Senen dan depan Stasiun Senen.

“Hasil operasi kali ini kami berhasil mengamankan sekitar 29 orang dan ada 1 orang dipastikan membawa senjata tajam yaitu bernama ADL (56),” jelas Roma.

“Operasi ini kita lakukan adalah semata-mata untuk menekan angka kriminal yang berada di sekitaran Stasiun Senen dan Gelanggang Remaja,” tambah Kapolres.

Editor: Benz

Baca Juga:  Jumat Berbagi, Kodim 1607/Sumbawa Perangi Nafsu dan Corona

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.