Kotogasib, lintas10.com-Dua Anggota DPRD terpilih daerah pemilihan dua hadiri acara kegiatan tasyakuran memperingati tahun baru islam 1441 di Kampung Empang Pandan Kecamatan Kotogasib Kabupaten Siak Sabtu malam (31/8/2019).
Adapun wakil rakyat yang hadir Fairus Ramli S.Ag politisi partai Amanat Nasional (PAN) yang saat ini masih menjabat dan terpilih kembali periode 2019-2024 serta akan menduduki sebagai wakil ketua 1 DPRD Kabupaten Siak, Roby Cahyadi politisi dari partai GERINDRA anggota DPRD Siak terpilih dan akan dilantik bulan depan.
Dalam pesan dan kesannya Fairus Ramli menyambut baik acara yang digagas serta secara rutin digelar dikampung Empang Pandan.
“Saya sangat memberikan apresiasi atas acara ini melihat kekompakan warga Kampung Empang Pandan cukup antusias,” ujar Fairus.
Lanjutnya,Ia juga mengucapkan terima kasih telah diberikan kesempatan untuk hadir, dan politisi 3 periode terpilih jadi wakil rakyat itu mengingatkan bahwa kekompakan serta silaturahmi harus tetap terjaga dengan baik antar masyarakat.
“Mari kita bangun dan jaga silaturahmi ini tanpa memandang membedakan suku, yang beda itu ketaqwaan kita masing-masing kepada allah,” katanya.
Sementara itu Roby Cahyadi juga diberikan kesempatan memberikan pesan, ia juga mengapresiasi kegiatan yang di gelar warga Kampung Empang Pandan.
“Ini mungkin yang pertama di Kabupaten Siak yang saya tau,” katanya.
Lanjutnya ia meminta doa kepada masyarakat yang hadir diberikan kesehatan agar nanti sebagai wakil rakyat bisa membangun Kecamatan Kotogasib terutama Kampung Empang Pandan.
“Kami disini ada 3 orang menjadi anggota DPRD Siak berasal dari Kecamatan Kotogasib akan bersama-sama memperjuangkan Kecamatan Kotogasib,” kata Roby.
Kegiatan itu dihadiri Masyarakat Kampung Empang Pandan, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Penghulu Kampung, BabhinKamtibmas. (sht)