Bupati Labuhanbatu Sambut Baik Seminar Pendidikan Politik Himlab Jakarta

RANTAUPRAPAT, lintas10.com- Saya selaku Bupati Labuhanbatu menyambut baik acara Seminar Pendidikan Politik dan Sosialisasi Pemilihan hari ini, karena saya memaknai bahwa acara ini merupakan kepedulian adik-adik mahasiswa yang tergabung dalam Himlab Jakarta kepada daerah asalnya.

Demikian antara lain isi pidato tertulis Bupati Labuhanbatu H Pangonal Harahap, SE, M.Si yang disampaikan Plt. Asisten Adm Ekbang dan Kesra Ir. H. Hasan Heri Rambe, Sabtu (3/2/2018) kemarin pada acara Seminar Pendidikan Politik dan Sosialisasi Pemilihan yang berlangsung di Aula Asrama Haji Ujung Bandar Rantauprapat.

Menurut Bupati, Pendidikan politik berperan penting sebagai media penyampaian konsep politik yang memiliki tujuan akhir untuk membuat pemilih pemula menjadi lebih melek politik, pemilih pemula yang melek politik adalah pemilih pemula yang sadar akan hak dan kewajibannya, sehingga dapat ikut serta dalam kehidupan berbangsa dan bernegara dalam setiap proses pembangunan.

Pendidikan politik diperlukan keberadaannya terutama untuk mendidik generasi muda saat ini yang nantinya akan menjadi penerus bangsa, paling tidak pendidikan politik yang dilakukan hari ini bertujuan untuk membangun kesadaran dan pemikiran kritis para pemilih pemula untuk memilih dan berpartisipasi untuk mewujudkan pemilu bersih.

Kemudian, memberikan informasi kepada pemilih pemula terkait prosedur memilih (bagaimana cara memilih, bagaimana mengecek terdaftar dalam DPT dan bagaimana cara mengecek rekam jejak calon pemimpinnya), serta membuka wawasan pemilih pemula tentang berbagai isu kepemiluan, pelanggaran pemilu dan peran media sosial dalam politik dan pemilu, terang Bupati Labuhanbatu.

Disisi lain, Bupati Labuhanbatu dalam pidato tertulisnya itu mengatakan, Kegiatan pesta demokrasi rakyat yang sering di sebut Pemilu atau Pilkada akan bisa terlaksana dengan baik jika semua komponen bisa ikut serta dalam kegiatan tersebut dengan penuh semangat.

Baca Juga:  DPD PSI Labuhanbatu Optimis lolos Verifikasi KPU 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.