1 Unit Rumah di Kecamatan Mandi Angin Nyaris Hangus Terbakar di Lalap Sijago Merah

lintas Daerah387 kali dibaca

Sarolangun, lintas10.com-  Satu unit rumah permanen milik warga Desa Rangkiling Simpang kecamatan MD Angin kabupaten Sarolangun Kamis pagi (31/3/2022) sekitar  pukul  9 wib, nyaris habis setelah di lahap si jago merah.

Kejadian tersebut di ketahui pemilik rumah saat melihat dari arah kamar, api menyala mengetahui ada api tersebut para warga disekitar langsung membantu memadamkan api.

Selanjutnya satu unit mobil damkar di
UPTD kec langsung ke lokasi kejadian guna melakukan pemadaman api.

Menurut danton Damkar Aan Satria mereka mendapat laporan dari Camat Mandi Angin bahwa ada rumah warga di Desa Rangkiling simpang yang terbakar.

“Berdasarkan informasi  yang kita dapatkan kita langsung turun dan
Melakukan pemadaman, karena api belum begitu besar, api bisa di padamkan dan kita lakukan pendinginan di seluruh ruangan yang ada di bagian dinding dan dalam rumah ini, agar tidak ada lagi api,” terang Babin
Panggilan akrab nya.

Menurut saksi mata yang juga keluarga dari Rani pemilik rumah, mengatakan bahwa api terlihat menyala dari kamar, api menyala dibagian kamar hingga terlihat menembus ke atap rumah.

“Tiga kasur yang ada di dalam kamar ludes semua,” ujarnya pada lintas10.com di TKP.

Kabid damkar Abu Bakar usai melakukan pemadaman api mengatakan terima kasih pada pihak yang terlibat dalam membantu memadamkan api Baik dari TNI, POLRI khusus
Pada tim yang bekerja membantu, di berikan barokah dan pada keluarga yang musibah ini semoga bersabar.

Pantauan di lapangan saat itu
Camat Mandi Angin Haris Paddilah terjun  memantau dalam pemadaman api bersama dengan para petugas damkar dan para relawan masyarakat setempat. Sementara kerugian yang dialami oleh pihak pemilik rumah di taksir jutaan rupiah dan tidak ada korban jiwa akibat musibah yang
Terjadi dalam kebakaran ini .(Asmara)

Baca Juga:  7 Poin Klarifikasi Sekjen PWI Pusat, Atas Pernyataan DK PWI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.