Tak Terima Putrinya Dikatakan Meninggal Bunuh Diri, Seorang Ayah Melapor Ke Polsek Sunggal Meminta Keadilan !

Deliserdang46 kali dibaca

Lintas10.com, Medan – Seorang pria bernama Barita Sinaga membeberkan dugaan tindak pidana pembunuhan berencana yang menimpa putrinya bernama Jelita Sinaga.

Diketahui, Jelita Sinaga ditemukan tergeletak dilantai salah satu rumah di Desa Sei Mencirim, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deliserdang.

Pasca ditemukan warga, wanita malang tersebut sudah meninggal dunia di rumah kontrakannya.

Orang tua korban tersebut menuntut keadilan atas kematian putrinya yang dianggap penuh kejanggalan

” Saya sudah melaporkan ke polsek medan sunggal tentang kasus ini, karena banyak kejanggalan menurut saya” ucapnya dalam video berupa pernyataan dilihat Lintas10.com, Jumat (14/06).

Orang tua korban juga menduga pelaku tak lain adalah pacar dari putrinya.

Saya memohon agar kami mendapatkan keadilan untuk kami orang susah dan orang kecil ini, dan jika ada pelaku pelaku lainnya agar segera diungkap kata dia.

Terpisah, Kapolsek Sunggal Kompol Bambang Hutabarat mengatakan pihaknya tengah bekerja mendalami penyebab kematian Jelita Sinaga.

” Kita sedang lakukan penyelidikan. Doakan semoga kasus ini dapat terungkap segera” ucap Bambang Hutabarat kepada Lintas10.com.

Sebelumnya, warga Sei Mencirim mendadak dihebohkan adanya seorang wanita muda dikabarkan meninggal dunia diduga tak wajar. Pasalnya, wanita muda tersebut disebut – sebut nekat mengakhiri hidupnya diduga gegara dilarang pergi rekreasi ke Brastagi.

Dalam video yang beredar di lihat Lintas10.com wanita tersebut sudah tergeletak di lantai

Seorang warga mengatakan kepada wartawan bahwa peristiwa tersebut terjadi dua hari lalu

” Dua hari lalu itu bang, benar informasinya diduga gegara dilarang rekreasi. Dia bunuh diri” ucapnya, Kamis (06/06).

(Berita ini hanya berbentuk edukasi agar tidak mengambil jalan pintas dan melukai diri sendiri. Jika anda mengalami depresi berat, hendaknya anda berkonsultasi/konseling kepada ahli psikologi untuk menghindari hal – hal yang membahayakan diri sendiri maupun orang lain)

Baca Juga:  Warga Minta Tolong Jokowi, Pedagang MMTC "Menjerit" Dipatok Uang Sewa Lapak dengan harga "Selangit"

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.