Bau Tak Sedap dan Merusak Pemandangan Sampah Berserakan di Pinggir Jalan Km 55 Kecamatan Dayun

Siak11 kali dibaca

Siak, lintas10.com– Bau tidak sedap dan merusak pemandangan itulah yang terjadi ketika melintasi jalan Km 11 Kotogasib menuju Kecamatan Dayun pasalnya tepat di km 55 terdapat tumpukan sampah yang cukup banyak terlihat berserakan di pinggir jalan kuat dugaan berasal dari pasar 55 Kampung Sawit Permai. Lokasi sampah tidak jauh dari pasar tradisional tersebut.

Seorang warga kepada media ini menyebutkan bahwa kondisi sampah itu terkesan sengaja di buang di lokasi tersebut.

“Masalah sampah itu sudah berlangsung lama tak ada tindakan tegas dari pihak terkait,” ujar Manto Selasa (4/3/2025).

Sampah yang sengaja di buang beraneka ragam mulai dari plastik hingga limbah rumah tangga dan limbah pasar.

“Liat saja bermacam macam sampah dan ada juga keranjang limbah dari pasar,” katanya.

Yanto warga lain meminta kepada pemerintah daerah untuk segera menindak lanjuti nya.

“Sebenarnya kami pun tidak nyaman saat melintas ketika melihat sampah itu,” sebut Yanto sambil berlalu. (Sht)

 

Baca Juga:  Sempat Melakukan Perlawanan Nelayan Tebing Tinggi ini di Terkam Buaya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.