Ketua Komisi II Thoha Nasrudin SH : Sesalkan Hilangnya TV Dari Ruangan Komisi II, Aktifkan CCTV Demi Keamanan

Politik, Top Ten256 kali dibaca

SIAK, lintas10.com- Satu unit televisi yang berada di ruang komisi II DPRD Kabupaten Siak diduga raib di ambil tamu tak diundang pada saat libur lebaran kemarin.

Informasi yang berhasil di rangkum adapun besar TV yang hilang 30 inc berbentuk LED, saat akan libur memasuki hari raya posisi nya masih berada di rang komisi II, dan lebih mengherankan pintu maupun kaca tidak ada yang rusak.

“Kita heran sewaktu masuk kerja TV sudah tidak ada diruangan lagi,” ujar Sumber.

Sementara itu Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Siak Thoha Nasrudin SH sangat menyayangkan kejadian hilangnya TV tersebut.

Berharap supaya keamanan ditingkatkan difungsikanya satpol PP juga perlunya kamera CCTV yang aktif disetiap lorong juga titik yang dianggap penting.

“Karena ini merupakan hal yang buruk jika kantor yang sebesar dan semegah ini keamanan tidak terjamin.selain tv masih banyak hal-hal yang sangat penting yang ada di ruangan komisi yang diruangan lain,” ujar politisi PDI-Perjuangan kepada lintas10.com selasa (18/7/2017).

Lanjut anggota DPRD Daerah pemilihan dua ini dengan kejadia itu pihak Satpol PP harus serius mengamankan.

“Tentunya dari pihak satpol-PP yang memang sudah ditugaskan hendaknya adanya keseriusan dalam menjalankan tugas,” tandas Thoha singkat. (Sht)

Baca Juga:  Inilah Atlet Penyumbang Medali Kontingen Kabupaten Siak Pada PORPROV ke X Kuansing

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.