Kotogasib, lintas10. com- Penggunaan Anggaran Alokasi Dana Desa (ADD) Kampung Sengkemang di semester kedua terus dilaksanakan sesuai dengan perencanaan tahun sebelumnya.
Penghulu Kampung Sengkemang Adi Afri menyampaikan bahwa ada presentase untuk pemberdayaan peningkatan Usaha Kecil Usaha Mikro (UMKM).
“Dengan memberikan pelatihan bagi pelaku usaha,” kata Penghulu 6 September 2023.
Dengan harapan mereka yang ikut dalam program memperlihatkan peningkatan signifikan dalam menjalankan usahanya.
“Ini juga menjadi prioritas dari Pemerintah mulai dari Bapak Presiden sampai bupati Siak, yang harus kita implementasikan,” katanya.
Untuk jenis UMKM yang mulai berjalan yaitu menjahit, kuliner, dan penjual jajanan, dalam peserta pelatihan dilakukan bertahap.
“Kita lakukan bertahap mereka yang di latih, karena sesuai anggaran,” katanya.
Harapan dengan mengikuti pelatihan dapat bersaing di tingkat lokal.
“Mereka yang ikut diharapkan benar-benar mendapatkan ilmu untuk bisa diterapkan di masing-masing usaha yang digekuti,” sebut Penghulu. (Infotorial)