Curat di Teluk Kuantan, Ditangkap Sat Reskrim Polres Kuansing

Hukrim, Kuansing394 kali dibaca

 

Lintas10.com. Kuansing – Tindakan yang dilakukan oleh H alias Eman AO (48) warga Dusun Tobek Panjang, Kecamatan Kuantan Tengah, Kabupaten Kuantan Singingi, sangat tidak terpuji.

Betapa tidak, pria berinisial H alias Eman AO (48) melakukan pencurian dengan pemberatan (Curat) yang telah merugikan orang lain.

Hal tersebut dibenarkan Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.IK. MH melalui Kasat Reskrim Polres AKP Linter Sihaloho, SH. MH. Pihaknya mendapat laporan dari korban Rudi Rohendri (34), yang telah kehilangan satu unit Handphone, uang sebesar Rp 500.000,- yang terletak di saku celana jeans dan dompet WA warna hitam berisi uang sebesar Rp 50.000.-.

” Dari laporan korban, kita lakukan pengembangan dan berhasil mengamankan pelaku,” ujarnya.

Menurutnya, berbekal dari infomasi korban melalui CCTV (Closed Circuit Television), petugas melakukan  penyelidikan dan mendapatkan informasi  tentang pelaku pencurian.

Selanjutnya Tim Opsnal mengetahui keberadaan pelaku tindak pidana Curat, yang berada di kedai tuak Desa Beringin Taluk, Kecamatan Kuantan Tengah,” katanya.

Setelah mengetahui keberadaan pelaku tersebut, katanya, lalu Tim Opsnal Polres Kuansing melakukan pengejaran terhadap Pelaku. Pelaku pun berhasil diamankan Polres Kuansing di kedai tuak tersebut tanpa perlawanan, Minggu (26/6/2023).

“Setelah di interogasi, pelaku mengakui perbuatannya,” ujarnya lagi.

Sehingga pelaku bersama barang bukti berupa 1 unit handphone merk OPPO A 57 warna hijau, 2 buah dompet warna coklat horse, 3 helai baju warna kuning merk 3 second, 4 helai celana jeans merk levis 505, diamankan dan dibawa ke Polres Kuansing guna dilakukan pengembangan dan penyidikan lebih lanjut,” pungkasnya. (Rep/rls)***

Baca Juga:  Mantan Kadishut Siak dan Direktur PT.DSI Divonis Bebas Hakim PN Siak

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.