Fraksi PDI Perjuangan “Sentil” BAPEDA Kota Medan

lintas Daerah307 kali dibaca

Lintas10.com, Medan – Ketua Fraksi Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Robby Barus, SE menyatakan sikap dan kekecewaannya terhadap Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bapeda) Kota Medan.

Kepala Bapeda yang dijabat oleh Benny Iskandar dinilai tidak dapat bekerjasama dengan Badan Anggaran DPRD Kota Medan.

Kritik keras ini pun dilontarkan oleh Fraksi PDI Perjuangan guna mengevaluasi jabatan kepala Bapeda tersebut. Hal ini terungkap saat pembacaan Pemandangan Umum Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Medan Terhadap Rancangan Peraturan Daerah terhadap Ranperda kota Medan Tentang Inovasi Daerah, pada hari Selasa (13/9).

Pembacaan Pemandangan Umum Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Medan oleh Robby Barus, SE terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Kota Medan tentang inovasi daerah berpandangan pengajuan Ranperda inovasi daerah sebagai wujud dan keinginan Wali Kota Medan untuk meningkatkan kinerja penyelenggara pemerintah daerah dalam upaya mencapai peningkatan kesejahteraan masyarakat Kota Medan.

Sebagai wujud pelaksanaan komitmen fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Medan dalam membangun tata kelola Pemerintahan yang baik dan bersih yang berorientasi pada peningkatan kualitas pelayanan publik, salah satunya dibidang Inovasi daerah Kota Medan.

“Dalam hal ini Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Medan memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas pengajuan Ranperda Inovasi Daerah ini,” ucap Robby.

Selain itu, sambung Robby Barus, meminta penjelasan Wali Kota Medan terkait Ranperda Inovasi Daerah sebelum Ranperda tersebut diajukan. Selain itu Fraksi PDI Perjuangan meminta agar judul Ranperda Inovasi Daerah dirubah menjadi Ranperda Sistem Riset dan Inovasi Daerah. (mtr/Ly).

Baca Juga:  Kampung Binaan PT.Kimia Tirta Utama Peroleh Penghargaan PROKLIM dari DLHK

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.