Sarolangun,lintas10.com- Penembakan yang dilakukan oleh pihak Suku anak dalam pada tiga petugas security perusahaan PT.JAW di Desa Lubuk Jering pada dua bulan silam akan di akhiri dengan cara damai Secara adat. Yang akan di lakukan di kantor camat Air Hitam dijadwalkan akan di hadiri Kapolda Jambi dan DANREM.
Hal ini di sampaikan Camat Air Hitam Herjoni Erison saat di temui di ruang kerjanya, menurutnya kedua belah pihak baik dari masyarakat maupun di pihak SAD sepakat berdamai atas apa yang
Terjadi pada waktu itu.
Lebih lanjut di sampaikannya, kegiatan lanjut deklarasi Damai ini akan di gelar pada tgl 5/1 2022 di Kantor Camat.
“Deklarasi damai antara masyarakat pihak perusahaan dan pihak suku anak dalam ini . akan di hadir Oleh Kapolda Jambi serta danrem,” ujarnya Jumat (31/12/2021).
Nantinya juga di hadiri Bupati Sarolangun H. Cek Endra dan Kapolres,
Dandim.
“Berikut nya Kita telah berkoordinasi
Dengan perwakilan dari SAD, terutama para temenggung serta jenang untuk datang dan membawa utusan masing masing sebanyak 30 orang,” terang Camat lagi.
Dari itu harapan Camat deklarasi damai ini dilakukan untuk kali terakhir, sehingga tidak ada lagi kedepannya terjadi hal serupa. semua pihak yang hadir terutama untuk pihak SAD dan warga akan menanda tangani
Perjanjian yang telah di siapkan.
“Sehingga kedepannya bisa bergandengan lagi dengan baik, menjujung dan menjaga harmonisasi antara satu sama lainnya,” kata
Camat.
Hal senada juga di akui salah
Satu jenang saat di wawancara media ini ditemui di Desa Jernih membenarkan akan di lakukan deklarasi damai secara adat terkait komflik antara masyarakat dan pihak SAd yang menghebohkan beberapa waktu itu.
“Kita berharap dengan adanya deklarasi yang akan di gelar bisa berjalan lancar, kita telah di kasih tahu pak camat langsung,” ungkap Jalaluddin.