Sambangi Pasar Cempaka Kumai, Anggota Koramil Kumai Himbau Pedagang Patuhi Protokol Kesehatan

Kowaringin Barat , lintas10.com– Koramil 1014 – 02/Kumai yang merupakan satuan kewilayahan dibawah Kodim 1014 /Pbn yang juga sebagai fungsi Preventif atau pencegahan secara rutin melaksanakan kegiatan Patroli baik Sambang maupun Dialogis guna mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat.

Seperti pada hari ini, 15 Juli 2021, Anggota Koramil Kumai bersama dengan Polsek Kumai melaksanakan pemantauan kepatuhan warga masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan di seputaran Pasar Cempaka Kecamatan Kumai Kabupaten Kotawaringin Barat.

Dalam kesempatan tersebut personil TNI Polri memberikan himbauan kepada para pedagang agar mematuhi protokol kesehatan seperti selalu memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak serta mematuhi jam malam yaitu batas waktu sampai pukul 20.00 sehingga dapat mencegah penyebaran Virus Covid-19.

Danramil 1014 – 02/Kumai Kapten Arm Ahmad Zubaidi, yang di konfirmasi di Kantornya membenarkan bahwa kegiatan Patroli yustisi yang di laksnakan oleh anggotanya bersama Personil dari Polsek Kumai rutin digelar setiap harinya baik siang maupun malam.

“Saya instruksikan kepada anggota di lapangan agar tidak pernah bosan untuk selalu mengingatkan dan memberikan sosialisasi tentang kepatuhan mengikuti prokes kepada masayarakat secara rutin namun harus dengan cara yang humanis,” Ujarmya. (Rls)

Baca Juga:  Polsek Tasik Payawan fasilitasi Internet Kepada Pelajar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.