Polsekta Kotapinang Bekerja Sama Dengan Dinkes Lakukan Vaksinasi Covid-19

Uncategorized479 kali dibaca

Kotapinang, lintas10.com -Jajaran ke Polisian se Labuhanbatu Raya lakukan Vaksinasi serentak di Polsek-Polsek diwilayah hukum Polres Labuhanbatu, kegiatan vaksinasi selama lima hari dimulai Selasa s/d Sabtu, untuk Polsekta Kotapinang dilaksanakan di Aula Polsek jalan Jendral Ahmad Yani Kelurahan Kotapinang Selasa (22/06/2021).

Pencanangan vaksin Covid-19 khusus untuk lansia dan pralansia, pengajar yang belum di vaksin khusus di wilayah Kecamatan Kotapinang.

Kapolsekta AKP Bambang G Hutabarat SH, MH menjelaskan dilakukan vaksinasi Covid-19 di Aula Polsekta Kotapinang bekerja sama dengan pihak Dinas Kesehatan Kabupaten Labuhanbatu Selatan selama lima hari untuk 500 orang.

Dikatakanya, taksasi perharinya dilaksanakan vaksin Covid-19 sebanyak 100 orang dibagi dua tahap guna menghindari terjadi klaster penuralan Covid-19, tahap pertama pagi dari pukul 08.00 WIB s/d pukul 12.00 WIB, ditahap kedua siang hari sekira pukul 13.00 WIB s/d pukul 16.30 WIB.

“Antusias masyarakat yang mendaftarkan dirinya untuk divaksin terlihat sangat fantastis, mungkin masyarakat sudah mulai mengerti dan sadar akan kesehatan,” kata Bambang.

Camat Kotapinang Mukti Ali SP saat dikompirmasi mengunakan seluller, mengatakan pemberitahuan kemasyarakat mengenai vaksinasi di Polsekta Kotapinang melalui Kelurahan dan Kepala Desa dan diteruskan oleh Kepling dan Kadus-Kadus.

“Pemberitahuan vaksin melalui Kelurahan dan Kepala Desa kepada masyarakat lingkunganya,” katanya.

Warga Kotapinang Kasman TR (62) sangat mengapresiasi kegiatan vaksinasi kepada masyarakat, “saya sangat mendukung kegiatan ini untuk kesehatan masyarakat yang dianjurkan Pemerintah,” ungkapnya.

Jangan takut untuk divaksin tidaklah mungkin Pemerintah memberikan yang buruk pada masyarakatnya, katanya.

Baca Juga:  Serahkan 174 Pucuk Senjata dan 7.332 butir Muhandak, Kasad Apresiasi Kodam IM dan Masyarakat Aceh

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.