Siak, lintas10.com- Sudah 4 hari anak sekolah baik itu tingkat Sekolah Dasar maupun Sekolah tingkat Pertama melaksanakan ujian semester kedua dengan menjalankan sistem Daring.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Siak H.Lukman M.Pd ketika dikonfirmasi kemarin bahwa adapun jumlah sekolah yang melaksanakan ujian SDN 246 Sekolah dan jumlah siswa 10.386 orang.
“SD dan MI ujian sekolah SD Negeri 203 sekolah siswa 8093, SD swasta 25 sekolah siswa 1694, MIN sekolah siswa 121, MIS 17 sekolah siswa 478,” ujar Lukman.
Dikatakan Lukman, dalam melaksanakan ujian ia meminta supaya dilakukan dengan baik dan tetap mengikuti protokol kesehatan Covid-19.
“Agar tetap dilaksanakan dengan sebaik baiknya, dan mempedomani petunjuk yang telah ditetapkan sesuai situasi dimasa pandemi Covid 19,” kata Lukman. (Sht)