Viral di Tiktok, Istri Mantan Pejabat di Kota Cirebon Jadi Ladies Ojek Online

lintas Jawa Barat576 kali dibaca

Cirebon, lintas10.com – Nasib manusia memang dapat berubah kapan saja. Seperti halnya yang dialami istri almarhum Taufan Bharata, salah satu pejabat di Kota Cirebon.

Mantan istri pejabat ini sejak 2017 terpaksa harus menjadi sopir ojek online, setelah suaminya tersangkut kasus korupsi, kemudian divonis 3,6 tahun dan meninggal dunia pada tahun 2019.

Sebagaimana dikisahkan @galuh_boengas, akibat kasus yang menjerat suaminya itu ekonomi keluarganya hancur. “Awal 2017 adalah perubahan hidup kami, awal aku menjadi seorang pengemudi ojek online. Suami dituduh korupsi dan akhirnya dipenjara,” tulis Galuh di keterangan video.

Disebutkan suaminya mendapatkan vonis penjara 3,6 tahun. Yang mengakibatkannya dipecat dengan tidak hormat dan tidak mendapatkan pensiun.

Kemudian tahun 2019, suaminya meninggal dunia di dalam Lembaga Pemasyarakatan. Sehingga dia terpaksa harus menjadi ojek online untuk menghidupi ketiga anaknya.

Kontek tiktok tersebut menjadi perbincangan hingga saat ini. Sudah lebih dari 70 ribu yang menyukai. Video itu pun mendapat respons positif. Banyak warganet mengapresiasi ketabahan dan kekuatan ibu tersebut.

Lihat videonya di LINK ini. ***

Baca Juga:  Tiga Daerah di Wilayah Cirebon Direkomendasi PPKM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.